Sabtu, 30 April 2016

Custom Busy Book Untuk Sakha

Sabtu, April 30, 2016 2 Comments

Halo mommy-mommy kece semuanya. Apa kabar? Semoga selalu sehat dan bersemangat ya. Kali ini saya akan membahas tentang buku yang lagi happening banget. Entah apa cuma saya aja yang menganggap buku ini lagi populer, atau ibu-ibu yang lain juga merasakan hal yang sama.

Yup buku tersebut tak lain dan tak bukan adalah busy book. Sebenernya apa sih busy book itu? Dari artinya busy = sibuk dan book = buku. Jadi busy book ini adalah buku untuk membuat sibuk? Ya bisa dibilang begitu. Menurut saya busy book ini adalah buku yang ga hanya untuk membuat anak sibuk, tapi juga bisa untuk menghindarkan anak dari ketergantungan gadget. Busy book ini juga berisikan stimulasi yang berguna banget untuk perkembangan kognitif, motorik halus dan daya imajinasi anak, seperti mencocokan warna, mencocokan bentuk, belajar menarik resleting, memasukkan kancing, dll.

Baca : Bebas Gadget dengan Buku Stiker Risugumi

Walaupun ini adalah buku, tapi materialnya ga dari kertas. Namun dibuat dari kain flanel berwarna-warni. Kenapa dibuat dari flanel ya karena biar ga cepat lecek bahkan juga bisa berkali-kali dicuci kalau ada kotor. Busy book ini direkomendasikan untuk balita umur 6 bulan sampai 5 tahun. 

Saya pertama tau tentang busy book ini dari facebook. Ceritanya ada yang ngeshare cara pembuatan busy book secara DIY. Waktu itu yang bikin orang bule, dan saya baru tau juga kalau di luar negeri busy book ini dikenal sebagai Quite Book, ya mungkin biar anaknya diem..hehehe..

Saya pingin banget kasih Sakha busy book ini,  mengingat waktu mudik semakin dekat. Saya pingin pas di perjalanan mudik yang lama itu Sakha mainan busy book ini kalau lagi bosen. Di tempat mudik pasti Sakha juga banyak nganggurnya, jadi busy book ini bisa dijadikan pilihan mainan juga. 

Berhubung saya ga bisa jahit sama sekali, ga mungkin saya bikin busy book sendiri. Akhirnya saya cari info penjual busy book di internet. Ternyata harganya lumayan mahal, tergantung macam aktivitasnya. Ada yang menjual sampai Rp. 200.000 per buku. Setelah membandingkan harga dan review kesana-kemari, akhirnya diputuskan untuk membeli di suatu ol shop di instagram, lokasinya di Jakarta. Harganya Rp. 90.000 belum ongkir. Busy book ini terdiri dari 10 halaman yang bisa dicustom sesuai keinginan customer. Masing-masing halaman berukuran 20x20 cm. Sistemnya adalah pre order dengan lama pengerjaan kurang lebih 2 minggu. 

Horeee, akhirnya busy book Sakha datang juga. Penasaran dengan isi aktifitasnya? Cekidot.. :D Ini adalah penampakan covernya. Hmmm..sempet agak kecewa juga karena nama yang tercantum salah, karena K nya dua..huhu.. Tapi ga apa lah, no body is perfect..
Tampak depan, K nya kebanyakan
Halaman Pertama : Mencocokkan Warna Balon
Anak diajak untuk belajar mencocokan warna balon bagian atas dengan balon bagian bawah. Balon bagian atas ini bisa dilepas dan ditempel karena dilapisi velcro. Karena waktu saya pesan ini pas Sakha umur 19 bulan, pas main ini dia belum ngerti macam-macam warna. Jadinya asal nempel balonnya. :D
Halaman Kedua : Mencocokkan Pola
Anak diajak untuk  belajar mencocokan berbagai macam pola dengan gambar background yang ada di buku. Di masing-masing pola ditempel tali supaya pola ga terlepas dari buku. Nah ternyata tali tersebut kadang bikin ruwet karena nyampur dengan yang lain. Jadi kalau mau main mesti harus misah-misahin tali dulu biar ga ruwet. Jadi saran saya untuk mencocokan pola ini lebih baik memilih tipe velcro aja yang bisa ditempel di backgorund bukunya. 
Halaman pertama dan kedua

Halaman Ketiga : Berhitung Cokelat Warna Warni Di Es Krim
Anak diajak untuk belajar mencocokkan jumlah manik-manik dengan nominal angka. Walaupun Sakha belum bisa berhitung, saya tertarik pesen aktifitas ini karena biar dia bisa meraba manik-manik yang merupakan cokelat di es krim itu. Selain itu juga untuk latihan pasang tempel es krim..hehehe.. Nanti kalau Sakha udah agak gede barulah diajarin itung-itungan. 
Halaman Keempat : Menanam Wortel
Anak diajak untuk belajar konsep menanam. Walaupun Sakha belum ngerti, aktifitas ini bisa dijadikan latihan motorik halus untuk menyisipkan suatu objek ke objek lain. Dalam kasus ini manyisipkan wortel ke saku-saku kecil yang merupakan permisalan dari tanah. 
Halaman ketiga dan keempat

Halaman Kelima-Keenam : Mobil-mobilan
Anak diajak untuk berimajinasi mengendarai mobil-mobilan. Disediakan rute jalan yang di sekitarnya terdapat area parkir, car wash, sekolah, rumah dan area bermain. Sakha demen banget sama aktivitas ini, mainan sambil ngomong "ngeng...ngeng.." :D Oh ya ga perlu khawatir mobil-mobilannya hilang karena sudah dikaitkan dengan tali.
Halaman kelima dan keenam

Halaman Ketujuh : Memberi Makan Ikan
Anak diajak untuk mengenal konsep makan serta untuk latihan motorik halusnya dengan belajar membuka tutup resleting yang merupakan mulut ikan. Pertama kali coba Sakha masih ga bisa untuk membuka resleting, tapi karena dia penasaran banget akhirnya bisa juga..horeee..
Halaman Kedelapan : Sikat Gigi Yuk
Anak dijajak untuk belajar menyikat gigi. Terdapat gambar kepala monyet yang mulutnya bisa dibuka. Jika dibuka terdapat susunan gigi dan lidah. Sakha juga demen banget sama aktivitas ini. Kalau dia lagi males sikat gigi, saya sering kasih contoh monyet yang sikat gigi ini. Akhirnya Sakha ikut sikat gigi juga deh.. :D
Halaman ketuju dan kedelapan

Halaman Kesembilan : Bongkar Pasang Pakaian
Anak diajak untuk belajar mengenal konsep pakaian dan untuk mengenal anggota badan. Rata-rata mainan bongkar pasang ini sering dimainkan cewek ya. Tapi saya ngerasa perlu aja ngenalin ke Sakha supaya dia tau jenis-jenis pakaian yang biasa dia pakai, serta untuk pengenalan anggota badan juga. 
Halaman Kesepuluh : Aneka Keterampilan Tangan
Anak diajak untuk meningkatkan kemampuan motorik halus. Kegiatannya adalah membuka gesper, menali sepatu, menali pita, mengaitkan kancing, dan membuka tutup kancing kecil. Sakha belum tertarik dengan aktifitas ini karena menurut dia susah. Nyoba berkali-kali masih aja belum bisa, akhirnya dia males..hehehe. Ya wes coba lagi kalau udah agak gede ya Nak..
Halaman kesembilan dan kesepuluh

Gimana? Tertarik untuk memberikan busy book untuk si buah hati tercinta? Bagi yang suka crafting atau menjahit, pasti seru sekali kalau bisa membuatkan busy book untuk buah hati tersayang. Pasti ada kepuasan tersendiri yang ga ternilai harganya. Tapi kalau yang ga bisa crafting seperti saya, membeli busy book dalam bentuk jadi bisa dijadikan pilihan. Harga Rp. 90.000 menurut saya worth it karena banyak manfaat yang diberikan dari aktivitas dalam busy book :) Untuk para bunda yang sedang mencarikan mainan atau kado untuk anaknya, atau ingin mengurangi penggunaan gadget pada anak, busy book ini bisa dijadikan pilihan lho..
Halaman favorit Sakha

Selasa, 26 April 2016

Permainan Murah Meriah : Memetik Bola

Selasa, April 26, 2016 0 Comments

Kali ini saya akan share pengalaman saya tentang mainan Sakha. Pernah ga merasa kalau anak kita itu gampang sekali merasa bosan? Pernah kita belikan mainan, pertama kali mencoba dia excited banget. Sekali dua kali masih oke. Tapi lama-kelamaan dia udah ga mau mencoba main lagi atau bahkan ga mau menyentuhnya. Padahal kita beli mainan juga engga murah..hahaha.. I feel you.. ^_^

Karena itulah saya membeli buku Rumah Main Anak. Saya tau buku ini pertama kali dari instagram. Kebetulan saya follow akun toko buku dan mainan onlen. Uploadlah mereka buku Rumah Main Anak ini. Saya kepo tapi ga beli onlen..wkwkkw..saya pilih beli di Gramed waktu itu. Buku Rumah Main Anak ini mengajak kita untuk memanfaatkan barang-barang di sekitar kita untuk dijadikan mainan yang berguna untuk anak. Slogannya yang paling nancep itu "Mainan ga harus mahal" Untuk review buku Rumah Main Anak akan saya tulis di postingan yang lain ya :)

Nah suatu waktu pas pulang kerja saya iseng-iseng buka buku itu sambil nemenin Sakha nonton tv. Langsung cari di daftar pustaka bahan yang seenggaknya saya punya sambil ngelirik mainan Sakha yang berantakan...hahaha.. Akhirnya saya melihat permainan "Memetik Bola". Wow kayaknya menarik. Bahan yang diperlukan pun ga banyak dan simple. Let's go...

Permainan Memetik Bola ini tujuannya adalah melatih motorik kasar. Motorik kasar sendiri adalah gerakan tubuh yang menggunakan otot-otot besar, sebagian besar atau seluruh anggota tubuh, yang dipengaruhi oleh usia, berat badan dan perkembangan anak secara fisik. Contohnya kemampuan duduk, menendang, melompat, berlari, berdiri, berjinjit atau naik turun tangga. 

Sekarang Sakha  berumur 19 bulan. Sakha sudah bisa berdiri dan berjalan sendiri. Tapi gimana dengan berjinjit ya? Belum terlalu bisa. Nah salah satu kegunaan permainan "Memetik Bola" ini adalah melatih motorik kasar anak, khususnya berjinjit. Kira-kira apa saja ya bahan dan gimana ya cara membuatnya?

Bahan :
  • Bola plastik ringan berwarna-warni ukuran sedang atau kecil, yang biasanya buat mandi bola
  • Lakban bening ukuran besar
  • Keranjang atau kardus bekas 
  • Pintu kamar (TKP)
Cara membuat :
  1. Rekatkan lakban dari sisi kiri ke kanan pilar pintu. Bagian bawah adalah bagian lakban yang bisa direkatkan. Jangan kebalik ya :) Kalau bisa kasih space berlebih di bagian lakban yang di tempel di pilar pintu supaya ga gampang lepas lakbannya.
  2. Kalau bisa posisi lakban jangan mendatar, lebih seru posisinya naik dari kiri ke kanan supaya pas anak memetik bola ada tantangan untuk berjinjit atau melompat.
  3. Setelah lakban terpasang langsung deh tempel bola warna warninya.
  4. Siap dimainkan. Minta anak untuk memetik bola warna-warni dan memasukkannya ke dalam keranjang atau kardus bekas.
  5. Kalau sudah bosan, minta anak untuk memasang bolanya lagi..hohoho..
Ternyata dengan main ini bukan Sakha aja yang happy, tapi emaknya juga. Hahahaha..gemes deh liat Sakha mau ambil bolanya tapi dia ga sampe. Akhirnya dia musti loncat dan heboh banget waktu dia bisa dapetin bolanya. Waktu masang bolanya dia juga sambil jinjit supaya sampe. 

Seru pokoknya, Sakha bisa melatih otot kakinya. Selain itu bisa juga lho kita main tebak-tebakkan warna. Jadi minta anak untuk memetik bola dengan warna tertentu. Tapi sayang Sakha belum hafal nama warna, jadinya dia ga begitu tertarik.

Untuk bunda-bunda yang lain "Memetik Bola" ini bisa jadi ide permainan dengan buah hati tercinta ya. Jangan lupa share gimana cerita bunda bersama ananda pas main ini :) Sampai jumpa di postingan yang lain..

Baca : Permainan Murah Meriah : Meronce Sedotan