Sabtu, 01 Mei 2021

# review hotel

Design Unik dan Wahana Asyik di Kapal Garden Hotel Malang


Setelah libur lebaran pertengahan tahun 2020 lalu kami ga bisa mudik karena pandemi, akhirnya di akhir tahun 2020 kami memberanikan diri mudik dengan mengikuti prokes yang ada. Rute mudik kali ini seperti biasa yakni ke Blitar dulu untuk transit beberapa hari, lalu lanjut ke Probolinggo.

Mudik kali ini lumayan panjang karena cuti Pak Yan untuk lebaran lalu masih utuh, kira-kira sekitar dua minggu lebih kita mudiknya, alhamdulillah ya bun.. . Di kampung halaman kami menghabiskan waktu untuk berkumpul dengan keluarga besar, ya jalan-jalan.. ya kulineran.. ya olahraga an.. MasyaAllah..

Selain jalan-jalan bareng keluarga besar, kami juga merencanakan liburan untuk keluarga kecil kami sendiri. Setelah direncanakan secara matang selama beberapa minggu, akhirnya diputuskanlah untuk staycation di Kapal Garden Hotel Malang.

Kenapa memilih untuk menginap disitu? Selain karena lokasi yang strategis, jelas juga karena design hotelnya yang unik. Lokasi Kapal Garden Hotel terletak di antara kota wisata Batu dan kota Malang, tepatnya di Jalan Raya Sengkaling no 188, Kec. Dau, Kabupaten Malang. Jadi kalau pengen ke Batu, ayo aja ga terlalu jauh kok. Ke arah kota Malang juga dekat, kalau ga macet..hehehe..

Oh ya pas baca review hotel ini di Google, saya baru tau kalau tamu hotel ini akan mendapatkan free tiket masuk wahana Taman Rekreasi Sengkaling. Hal tersebut juga menjadi pertimbangan kami memilih hotel ini karena Sakha Sakhi pasti akan happy banget explore tempat rekreasi yang sudah sangat legendaris di Malang. Jadi menginap di hotel dengan design unik dengan wahana asyik.. kurang ramah anak apa coba?  

Setelah kurang lebih dua jam perjalanan dari Probolinggo, akhirnya kami sampai juga di Kapal Garden Hotel. Untuk menemukan lokasinya gampang kok, tinggal ikutin Google Map aja, ancer-ancernya adalah plang besar bertuliskan pusat oleh-oleh Ken Dedes. Masuk ke area pelataran hotel kami diarahkan untuk menuju tempat parkir di sebelah kiri jalur masuk. Kebetulan kami dapat tempat parkir yang paling ujung kiri, sehingga lumayan jauh jalannya kalau mau ke lobby

 Lobby 
Kami check-in sekitar pukul 14.30. Waktu itu suasana sedang ramai, jadinya pak Yan yang mengantri. Sedangkan saya dan Sakha Sakhi duduk di kursi tunggu. Lobby hotel ini tidak terlalu luas, namun nyaman untuk menunggu. Design interiornya industrialis dengan menggunakan kombinasi kayu sebagai furniturenya.
Lobby tempat resepsionis
Di seberang meja resepsionis terdapat beberapa kursi tunggu dengan corak colorfull. Design industrialis ini cocok banget dipadukan dengan unsur kapal pesiar seperti jendela bulat ini. Iconic banget ya..
Ruang tunggu yang nyaman
Di lobby ini disediakan televisi dan beberapa buku bacaan untuk para tamu melepas bosan saat menunggu proses check-in. Proses check-in waktu itu agak lama karena banyaknya tamu, plus karena petugas harus memeriksa surat hasil tes antigen sebagai syarat menginap di hotel.

Setelah menunggu kurang lebih 30 menit akhirnya selesai juga proses check-innya. Selain memberikan kunci kamar, pihak resepsionis juga memberikan kode akses wifivoucher sarapan dan tiket masuk Taman Rekreasi Sengkaling, plus kartu parkir gratis. Sebelumnya pengunjung diwajibkan deposit sebesar 200 ribu

 Kamar 
Kami mendapat kamar lantai tiga dengan tipe Deluxe, dengan rate per malam sekitar Rp. 275.000 via Pegipegi.com. Untuk bisa mencapai lantai tiga dapat menggunakan lift atau tangga biasa. Di setiap lantai disediakan sofa untuk bersantai. Saat masuk ke dalam kamar agak surprise juga karena kamar Deluxe ini ukurannya luas. Designnya minimalis, furniture yang digunakan menggunakan tema kekayuan. Lantainya sengaja dibuat dengan lapisan vynil semen dan di dindingnya terdapat gambar mercusuar yang mendukung suasana seperti ada di dalam kapal.
Kamar terlihat luas
Jangan lupakan jendela bulat khas kapal pesiar yang sangat unik. Jendelanya pun bukan jendela mati, jadi dia bisa dibuka gitu. Kita bisa melihat pemandangan pegunungan dari dalam kamar. Saat jendela dibuka suasana ademnya kota Malang langsung terasa. Kita juga bisa melihat teras yang mirip dek kapal gitu, seru banget.
Suasana seperti di dalam kapal
Fasilitas di dalam kamar ini cukup lengkap. Saat masuk ruangan kita bisa melihat rak ambalan multifungsi, terdapat juga lemari terbuka lengkap dengan drawer untuk menyimpan barang penting. Ada pula meja dan kursi yang bisa digunakan untuk duduk santai dilengkapi dengan lampu baca yang unik. Seperti hotel yang lain, disini juga terdapat free air mineral, kopi dan teh.

Channel TV kabelnya pun cukup lengkap. Sudah ada daftar channel TV kabel yang diletakkan di meja, jadi tamu hotel ga perlu susah-susah mencari channel yang ingin dilihat. Terdapat fasilitas AC juga di dalam kamar, tapi kami jarang nyalakan karena cuaca Malang sedang dingin.

 Bed 
Bed di kamar Deluxe ini bertipe King jadinya muat untuk kami berempat. Kasurnya juga empuk sukses bikin kami tidur nyenyak. Oh ya di kaman kiri bed ini terdapat colokan listrik jadi nyaman banget untuk charge hp selagi kita tidur.
Asik foto petakilan di atas kasur

 Bathroom 
Kamar mandi di hotel ini tidak terlalu luas, namun masih nyaman. Di dalamnya terdapat wastafel, kloset dan shower. Terdapat dinding kaca untuk memisahkan area basah dan area kering. Shower yang digunakan bukan tipe hand shower melainkan shower paten yang ditempel di bagian atas. 

Toiletriesnya cukup lengkap, dikemas dalam pouch minimalis sehingga lebih rapi. Terdapat juga sabun dan shampoo cair yang diletakkan pada dispenser sabun pada area basah, sehingga memudahkan pengambilan saat mandi.
Toiletries Kapal Garden Hotel

 Breakfast 

Lokasi resto untuk sarapan berada di area roof top. Asik banget karena dari atas kita bisa melihat pemandangan pegunungan dan juga area permainan Taman Rekreasi Sengkaling. Sebelum sampe restonya kita foto-foto dulu yuk..

Pemandangan sebelum naik ke roof top
Resto di hotel ini semi outdoor gitu, atapnya pun dari terpal putih mirip layar kapal. Terdapat banyak pernak pernik hiasan bernuansa pelaut, bikin suasana tambah mirip dalam kapal. Menu makanannya sangat variatif, seperti nasi goreng, ikan, sayur, sup, mie goreng, omelet, salad, bubur, puding, sereal, waffle, jus, dan buah-buahan. Disediakan pula baby chair yang memudahkan para emak saat mendulang babynya 
Sarapan dulu
Outdoor Activities
 Jalan-jalan di Dek Kapal
Jalan-jalan di teras hotel yang mirip seperti dek kapal bisa jadi salah satu aktivitas seru di hotel ini. Pada umumnya yang mengelilingi kapal adalah lautan. Di Kapal Garden Hotel ini yang mengelilinginya adalah taman dengan background pegunungan. Syahdu banget pastinya. Dek kapal ini juga menjadi spot foto terlaris karena memang viewnya yang bagus.
View pagi hari
View malam hari
 Kolam Renang 
Selesai sarapan kita langsung cuz ke kolam renang, lalu akan lanjut explore Taman Rekreasi Sengkaling. Area kolam renang sendiri berada di dalam Taman Rekreasi Sengkaling. Terdapat beberapa jenis kolam renang di area ini. Untuk tamu khusus hotel dapat renang di area kolam Primitif dengan banyak wahana khusus anak-anak.
Kolam renangnya luas dan seru
Benar saja, pada kolam ini terlihat banyak ornamen bebatuan. Hiasan patung dino juga nampak seperti mengajak kita pergi ke jaman dahulu. Terdapat banyak seluncuran berwarna warni, anak-anak happy sekali. Dari kolam ini kita bisa melihat megahnya bangunan Kapal Garden Hotel, megah sekali ya..
Kolam renang dengan background kapal
Sakha Sakhi seneng banget bisa renang sepuasnya, apalagi lumayan banyak spot yang bisa diexplore. Bosan dengan prosotan kecil, mereka lanjut pergi ke prosotan besar. Bosan main prosotan mereka lanjut main di area kolam yang ada air terjunnya. Saat lapar melanda, mereka minta makan popmie lalu lanjut berenang lagi saking belum bosen-bosen. Sementara anak-anak dan bapaknya berenang, saya menunggu di kursi tunggu yang nyaman dan rindang. Banyak banget kursi tunggu di area kolam ini, tempat sampah juga menyebar di beberapa titik. Jadi walaupun suasananya agak jadul tetapi kebersihannya tetap nomer satu.
Kolam renangnya seru
Disini pengunjung kolam renang bisa membeli snack dan minuman hangat di kantin kolam renang. Harganya pun terjangkau. Ruang ganti di kolam renang ini juga nyaman yang terdapat di sebelah area kantin. Waktu ngobrol sama ibuk penjaganya, beliau cerita kalau Taman Rekreasi Sengkaling belum lama ini ditutup karena PPKM. Beliau kelihatan seneng saat taman ini sudah kembali beroperasi, apalagi waktu itu kondisi kolam renang juga lumayan ramai pengunjung.
Menikmati teh hangat di kolam renang

 Taman Rekreasi Sengkaling 
Masuk ke area Taman Rekreasi Sengkaling banyak sekali wahana yang bisa diexplore karena saking luasnya. Terdapat outdoor playground seperti ayunan dan jungkat-jungkit. Di area itu juga ada mainan roda raksasa berputar seperti mainan hamster. Sakha ga bosen-bosennya muter disitu, katanya mau olahraga 

Karena saking luasnya area taman rekreasi ini, akhirnya kami fokus pada wahana utamanya saja yakni menaiki bebek kayuh untuk mengitari kolam. Sayang saya ga ada fotonya nih, videonya pun sudah terhapus setelah upload di instagram. Yang pasti anak-anak happy banget naik bebek kayuh ini, apalagi saat mengitari Kapal Bajak Laut yang terdapat di tengah kolam. Alhasil kaki emak bapak Sakha Sakhi pegel karena capek ngayuh, kolamnya luas banget ternyata..
Sengkaling garden
Sebelum keluar area taman rekreasi, kami mampir dulu untuk melihat Sengkaling Garden. Pas jaman Pak Yan kecil, area ini gak ada jadinya kami penasaran. Lumayan untuk merefreshkan mata dengan melihat tanaman warna warni. 

Sebenarnya masih banyak area lagi untuk dikunjungi tetapi waktu sudah beranjak siang dan anak-anak udah kelihatan capek, abis renang langsung jalan-jalan kan. Jadinya kami balik ke kamar hotel lagi. So far, Taman Rekreasi Sengkaling cukup membuat anak-anak happy.

 What's Near The Hotel
Area Sengkaling ini termasuk lokasi yang ramai, jadi pastinya di sekitar sini banyak sekali pertokoan, tempat makan, minimarket ataupun tempat untuk beli oleh-oleh. Berita baiknya, kita ga perlu keluar area hotel untuk menikmati itu semua karena di pelataran depan hotel terdapat Sekul (Sengkaling Kuliner) dan Pusat Oleh-Oleh Ken Dedes yang disana juga ada minimarketnya. Lengkap sekali kan..
Pusat oleh-oleh Ken Dedes
Untuk wahana rekreasi anak-anak, selain kita bisa explore Taman Rekreasi Sengkaling, kita bisa juga cuz ke kota Batu yang pastinya banyak tempat ramah anak disana. Pada saat malam hari kami mencuri waktu untuk pergi ke BNS (Batu Night Spectacular), kira-kira membutuhkan waktu 20 menit dari hotel ini.
BNS bisa ditempuh beberapa menit dari hotel


  


Overall, kami puas bisa menginap di hotel ini. Dengan harga gak sampe 300 ribuan kita bisa mendapatkan fasilitas yang oke plus pengalaman yang sangat seru seperti menginap di dalam kapal beneran. Selain itu dengan adanya tiket gratis masuk wahana Taman Rekreasi Sengkaling, kita ga perlu khawatir mati gaya saat membawa si kecil menginap di hotel ini kan. Lokasi strategis tentunya juga menjadi nilai plus hotel ini.
 
Thanks for reading...



Ringkasan : 
Nama Tempat : Kapal Garden Hotel Malang
Alamat : Jalan Raya Sengkaling no 188, Kec. Dau, Kabupaten Malang
Harga Kamar : Start from Rp. 250.000
Pros : Design hotel unik, lokasi strategis, hotel bersih, kamar luas, fasilitas lengkap, tiket gratis masuk taman rekreasi
Cons : Parkiran outdoor agak jauh dari lobby hotel
Rate : 4.8/5


Sumber Gambar :

Lobbby : https://petualang.travelingyuk.com/uploads/2019/01/Interior-hotel.jpg

Ken Dedes : https://fastly.4sqi.net/img/general/600x600/587661525_AUWgstnnJd6kvocJcFEpiRzkYMYi2H79fTzOG5l_QnM.jpg


Tidak ada komentar:

Posting Komentar